Pembuatan Pojok Baca
dengan
Lomba Antar Kelas
(Sebagai salah satu kegiatan dalam Pekan Literasi
Sekolah)
A.
Deskripsi Kegiatan
Kegiatan ini
merupakan bagian dari agenda sekolah yaitu Pekan Literasi Sekolah untuk mengisi
kegiatan efekfif fakultatif setelah pelaksanaan penilaian akhir tahun. Salah
satu kegiatan yang dilakukan adalah lomba pembuatan pojok baca antar kelas bagi
kelas 7 dan 8. Kegiatan ini diawali dengan observasi dan identifikasi aset
lingkungan sekolah serta diskusi dengan siswa dan tim literasi. Dari kegiatan
tersebut terdapat temuan bahwa sekolah tidak mempunyai pojok baca, dulu pernah
ada namun sudah tak berbekas. Diskusi dengan siswa digunakan untuk
menampung pendapat mereka tentang bentuk pojok yang ideal dan nyaman. Persiapan
dilakukan dengan merancang kegiatan, kemudian melakukan koordinasi dengan semua
yang terlibat. Setelah itu baru kegiatan dilaksanakan dan langkah terakhir
adalah melakukan evaluasi.
Lomba yang
diselenggarakan semata-mata untuk memberdayakan sumber daya yang ada disekitar
tanpa membebani sekolah serta merupakan wadah pembentukan karakter siswa. Oleh
karena itu tema yang diambil adalah “Dari Seadanya Menjadi Luar Biasa”
dengan pemikiran untuk menghasilkan karya yang luar biasa tidak harus dengan biaya
yang mahal, tapi dari bahan seadanya misal bahan bekas pun dapat dihasilkan karya/produk
yang bermanfaat. Lomba ini juga merupakan sarana untuk mengakomodasi
dan menyalurkan bakat, minat serta kreativitas siswa. Dengan adanya pojok
baca diharapkan juga akan mampu membangkitkan minat membaca dan menulis siswa
serta mendekatkan siswa dengan bahan bacaan rekreatif.
B. Dokumentasi
Kegiatan
1. Persiapan
Konsultasi dan koordinasi dengan Waka Kurikulum dan Ketua Tim Literasi Sekolah |
Pengumuman ke semua ketua kelas |
2. Pelaksanaan (Proses Pembuatan di kelas-kelas)
3. Hasil Akhir
a. Kelas VII
b. Kelas VIII
No comments:
Post a Comment