Search This Blog

Wednesday, November 17, 2021

CONJUNCTION (KATA SAMBUNG) WHILE AND WHEN IN PAST CONTINUOUS TENSE

 


While and When mempunyai beberapa fungsi, namun pada artikel kali ini

hanya akan dibahas tentang fungsi when and while sebagai Conjunction

(Kata Sambung) pada kalimat Past Continuous Tense dan Simple Past Tense.

While

  1. While dapat digunakan sebagai Conjunction (Kata Sambung) untuk menyatakan
tindakan yang sedang berlangsung pada waktu yang bersamaan. 

Pola yang dipakai:

Past Continuous Tense + while + Past Continuous Tense

(was/were + Verb ing)   (was/were + Verb ing)

 

atau

 

While + Past Continuous Tense, Past Continuous Tense

     (was/were + Verb ing),    (was/were + Verb ing)

 

Contoh kalimat:

  • While my mother was sleeping at home, I was playing outside.

 

atau

 

  • I was playing outside while my mother was sleeping at home.

 

(Ketika ibu sedang tidur di rumah, saya sedang bermain di luar. Kalimat diatas

menyatakan bahwa tindakan tidur di rumah dan bermain di luardilakukan pada waktu yang bersamaan)

 

  • While Rudy was working at the office, his wife was cooking at home.

 

atau

 

  • Rudy’s wife was cooking at home while Rudy was working at the office

 

(Kalimat Rudy sedang bekerja di kantor, istrinya sedang memasak di rumah.

Kalimat diatas menyatakan bahwa tindakan bekerja di kantor dan memasak dilakukan pada waktu yang bersamaan)

 

Jadi While bisa diletakkan di awal kalimat atau  di tengah/diantara 2 kalimat seperti contoh di atas.

 

Contoh yang lain:

 

  • While he is studying in his room, I am watching TV in the living room.

  • We are playing football while they are swimming.

 

Pada contoh diatas, while digunakan dengan menggunakan kalimat

Present Continuous Tense dengan cara dan makna yang sama.


  1. While digunakan untuk menyatakan kegiatan sedang berlangsung, kemudian ada

kegiatan lain yang menyela.


Contoh:


  • While I was studying in the library, someone called me.

 

atau

 

  • Someone called me while I was studying in the library.

 

(Kalimat diatas menyatakan bahwa tindakan studying/belajar berlangsung terlebih dahulu, dan ketika belajar sedang berlangsung tindakan called menyela kegiatan belajar)

 

  • You knocked on the door while she was taking a bath.

 

atau

 

  • While she was taking a bath, you knocked on the door 

 

(Kalimat diatas menyatakan bahwa tindakan taking /mandi berlangsungterlebih dahulu, dan ketika mandi sedang berlangsung tindakan knocked menyela

kegiatan mandi)

 

Note:

Perhatikan pula bahwa letak while bisa di awal kalimat maupun di tengah kalimat.

 

Berikut pola yang digunakan:

 

Simple Past Tense + while + Past Continuous Tense

(Verb 2)           (was/were + Verb ing)

 

atau

 

While + Past Continuous Tense, Simple Past Tense

        (was/were + Verb ing),    (Verb 2)

 

 

When

Penggunaan when mempunyai makna yang sama while di no 2, yaitu untuk

menyatakan kegiatan sedang berlangsung,kemudian ada kegiatan lain yang

menyela.

Cermati contoh-contoh berikut ini.

  • I was studying in the library when someone called me.

 

atau

 

  • When someone called me, I was studying in the library

 

(Saya sedang belajar di perpustakaan ketika seseorang menelpon/memanggil.

Tindakan belajar sedang berlangsung dan kemudian tindakan menelpon menyela tindakan pertama)

 

Pola yang digunakan:

 

Past Continuous Tense + when + Simple Past Tense

(was/were + Verb ing),    (Verb 2)

 

atau

 

When + Simple Past Tense, Past Continuous Tense

  (Verb 2),   (was/were + Verb ing)

 

 

Persamaan dan Perbedaan When and While

 

Perhatikan perbedaan pola kalimatnya.

 

  • She was taking a bath, when you knocked on the door, 

(was/were + Ving) when +    (Verb 2)

Past Continuous Past Tense

 

atau

 

  • You knocked on the door while she was taking a bath.

(Verb 2) +      while (was/were + Verb ing)

Past Tense Past Continuous

 

(Tindakan taking a bath/mandi berlangsung terlebih dahulu, kemudian tindakan knocked

menyela tindakan pertama yaitu taking a bath)

 

Kedua contoh diatas mempunyai makna yang sama meski menggunakan

Conjunction yang berbeda yaitu While and When.

 

Perhatikan sekali lagi ya.

 

Note!!!

Kalimat diatas menggunakan when, bermakna samadengan kalimat yang menggunakan while, meski dengan pola yang berbeda.

 

Semoga bermanfaat…



Happy Learning guysss...


No comments:

Post a Comment

PEKAN LITERASI SEKOLAH

                                                                         Pembuatan Pojok Baca                                               ...